KPU Madina Adakan Bimtek bagi PPS
[caption id="attachment_3816" align="aligncenter" width="622"]
Para peserta sedang mengikuti Bimtek Panitia Pemungutan Suara (PPS), di Aula Mitra Tani Sari Panyabungan, Sabtu, (13/6). (Foto dok. KPU Madina)[/caption]
KPUMadina-Panyabungan
Sebagai tindak lanjut Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang telah selesai diadakan pada Jumat, (12/6) kemarin, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mandailing Natal (Madina) dan PPK kembali menyelenggarakan Bimtek bagi Panitia Pemungutan Suara (PPS) di wilayah kerja masing-masing yang dimulai hari ini, Sabtu (13/6).
Dikonfirmasi via seluler, ketua PPK Kecamatan Panyabungan, Abdul Majid Nasution menyebutkan bahwa Bimtek ini adalah rangkaian Bimtek PPK yang telah diselenggarakan oleh KPU Madina kemarin. Dan kami sebagai PPK mempunyai tanggung jawab untuk menyampaikan materi yang telah kami dapatkan sewaktu Bimtek PPK kepada PPS yang sedang mengikuti Bimtek dan akan bekerja di desanya masing-masing, agar tercipta pemahaman yang sinkron dan tidak terjadi kesalahpahaman antara PPK dan PPS sehingga terjalin kerjsama yang baik.