Live Streaming Seminar International Tata Kelola Pemilu

Kasubbag Teknis Penyelenggaraan Pemilu, dan Parmasy beserta Kasubbag Keuangan Umum dan Logistik sedang mengikuti Live Streaming International Tata Kelola Pemilu yang digelar oleh KPU RI bekerja sama dengan International IDEA dan IFES. Terkait Penguatan Transparansi Dan Integritas Melalui Perencanaan Operasional, Melindungi Pemilu Semasa Transformasi Digital, Penguatan Demokrasi Prosedural.
Kebutuhan memiliki SDM yang kompeten dibidang Tata Kelola Pemilu dan Teknologi Informasi, mendorong KPU bekerja sama dengan 12 Universitas menginisiasi lahirnya Tata Kelola Pemilu disejumlah Perguruan Tinggi. Hal tersebut diungkap Ketua KPU RI, Ilham Saputra, dalam sambutannya pada Seminar International Tata Kelola Pemilu yang digelar secara luring dan daring, selasa(29/03).