Berita Terkini

Zoom Meeting Live Streaming Peluncuran SIPOL dan Konferensi Pers

KPU Kabupaten Mandailing Natal menyaksikan Live Streaming Peluncuran Sistem Informasi Partai Politik ( SIPOL ) dan Konferensi Pers yang diselenggarakan oleh KPU Republik Indonesia pada hari Jum'at, 24 Juni 2022  pada Pukul 14:00 WIB di kanal Youtube KPU Republik Indonesia.

Idham menyampaikan Sipol sebagai alat bantu pendaftaran partai politik yang merupakan hak atributif KPU dalam melaksanakan proses pendaftaran dan verifikasi partai politik calon peserta pemilu. Aksesnya dibuka sejak hari ini hingga ditutupnya masa pendaftaran 14 Agustus 2022.
Idham juga berharap parpol melengkapi persyaratan pendaftaran yang diunggah ke dalam Sipol dan memanfaatkan keberadaan helpdesk apabila ada kendala.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 36 kali