Berita Terkini

KPU MADINA LANTIK 115 ORANG PPK TERPILIH SE-KAB. MADINA

Panyabungan-KPU Madina (29/02/2020) KPU Kabupaten Mandailing Natal melantik 115 (seratus lima belas) orang Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) terpilih dalam pelaksanaan penyelenggaraan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Mandailing Natal tahun 2020 di Gedung Serbaguna Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal. Desa Parbangunan Kecamatan Panyabungan-Mandailing Natal. Sabtu (29/02/2020). Dalam acara tersebut hadir Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Mandailing Natal, Bapak Fadhillah Syarief, Bapak Ahmad Faisal, Bapak Muhammad Husein Lubis, Bapak Muhammad Ikhsan dan Bapak Muhammad Yasir Nasution, Ketua DPRD Kabupaten Mandailing Natal, Bapak Erwin Efendi Lubis, Bupati Mandailing Natal yang diwakili staf ahli, Bapak M. Daud, Kapolres Mandailing Natal yang diwakili Kabag Ops, Bapak Toni Ir. SH, Danramil 13 Panyabungan, Bapak Kapten Inf. Abdul Khodir Harahap, Bawaslu Kabupaten Mandailing Natal, Bapak Maklum Pelawi, Kesbangpol yang diwakili, Bapak Pangihutan HSB, Kepala KUA Kecamatan Panyabungan, Bapak Drs. Mhd Yasid dan beberapa perwakilan Partai Politik di Kabupaten Mandailing Natal. Para anggota PPK terpilih dilantik dan diambil sumpah/ janjinya oleh Ketua KPU Kabupaten Mandailing Natal, dalam sambutannya beliau mengingatkan kepada seluruh anggota PPK bahwa janji yang diucapkan adalah janji yang akan dipertanggungjawabkan kepada Tuhan Yang Maha Esa dan seluruh masyarakat Kabupaten

SK Penetapan Persyaratan untuk Partai Politik atau Gabungan Politik dalam Pilkada Madina 2020

Surat Keputusan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Mandailing Natal Nomor : 1171/PL.02.2-Kpt/1213/KPU-Kab/VIII/2020 tentang Penetapan Persyaratan Pencalonan untuk Partai Politik atau Gabungan Politik dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Mandailing Natal Tahun 2020. SK Nomor 1771/PL.02.2-Kpt/1213/KPU-Kab/VIII/2020 Download file SK di bawah ini : SK-PENETAPAN-PERSYARATAN-PENCALONAN-GABUNGAN-PARTAI-POLITIK-PILKADA-MADINA-2020-1Unduh

UNDANGAN PELANTIKAN PANITIA PEMUNGUTAN SUARA SE-KABUPATEN MADINA

Berdasarkan Berita Acara Rapat Pleno Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Mandailing Natal, Nomor 57/BA/V/2015, tanggal 16 Mei 2015 tentang Penetapan Nama-nama Calon Anggota Panitia Pemungutan Suara yang lulus Seleksi Wawancara untuk Penyelenggaraan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Mandailing Natal tahun 2015 Dengan ini, KPU Madina mengundang 3 (tiga) orang Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) terpilih untuk segera dilantik. Undangan dimaksud dapat dilihat dengan meng-klik file berikut: UNDANGAN PELANTIKAN PPS SE-KABUPATEN MADINA